Silogisnews.com, Tangerang, - Adanya ternak Kandang Ayam Potong yang berlokasi di Kp. Rancagong RT. 002/010 Desa Rancagong Kecamatan Legok diduga dikeluhkan masyarakat Kp. Rancagong terkait Bau, Banyak lalat, dan penyakit kulit seperti kutu ayam ( Gatal-gatal). Jumat, 1/11/2024.
Memang berdiri nya ternak itu timbullah kontra oleh warga yang berjarak 50 meter ( berdekatan ) dengan kandang ternak ayam terkait baunya, banyaknya lalat saat ternak panen, dan semalam itu adanya pembakaran memakai arang yang di campur dengan batu bara, Papar Asep Ketua RW 10.
Saya pun merasakan bau menyengat sejenis arang yang di campur batu bara dengan alasan untuk menghangatkan bibit ayam, Katanya.
"Efeknya pun sekitar setahun kebelakang ini warga merasakan dampak tersebut."
Sekitar 5 bulan yang lalu sudah mediasi dengan warga pihak ternak sepakat untuk mengurangi banyaknya lalatnya, bau, asap pembakaran dengan arang yang di campur dengan batu bara, Tegas ketua RW 10.
Setahu saya dulu, yang menggerakkan izin lingkungan dengan RT Heri, legalitas izin pun dari dinas terkait pun saya belum pernah melihat, Ujar Ketua RW.
Sementara dampak kepada masyarakat pun seperti pernapasan, gatel - gatel karena kutu ayam, dan banyaknya ular sanca membuat khawatir masyarakat.
Sekitar 2 Tahun kurang Kandang Ayam tersebut berdiri berdekatan di pemukiman yang berjarak sekitar 50 meter dari rumah warga.
Tidak hanya itu dampak seperti kesehatan, bau, lalat banyak di dalam rumah, Kulit Gatal-gatal dan ular sanca, Tandas Rudi kepada awak media.
"karena adanya kandang ternak ayam potong tersebut warga menuntut agar tidak ada pencemaran udara, tidak ingin adanya penggunaan batu bara, tidak ingin adanya lalat banyak."
Jelas Rudi, RT RW pun sudah mengetahui dan sudah komunikasi dengan desa, maka hari ini pun dilakukan mediasikan dengan pemilik ternak tersebut namun mediasi tidak jadi dikarenakan pemilik ternak ada kepentingan pekerjaan yang yang lain.
Warga pun membuat surat pengaduan ke desa terkait dampak lingkungan yang berdekatan dengan ternak ayam ke kepala desa Rancagong agar mendapatkan lingkungan yang bersih dan sehat, Pungkasnya.
Kandang Ayam potong yg diduga kuat tak kantongi ijin peternak, dinas terkait diharap kroscek langsung ke lokasi, agar aturan , kaitan peruntukan lahan ternak tersebut.
" Wasdal dari Dinas Lingkungan hidup Kabupaten Tangerang agar turun langsung ke lokasi, karena kandang ternak tersebut tidak sesuai peruntukan, andaipun ,sesuai silakan, asal tidak mengganggu lingkungan serta kesehatan masyarakat sekitar kejaroan 5 desa Ranca gong ini", Imbuh Rudi.
Salah satu warga lain pun mengatakan lahan yang di pakai ternak ayam adalah lahan milik PT. SIP, Ucap Agus.
Saya pun berharap pemerintah terdekat bisa menyikapi keluhan atau pengaduan dari warga terkait dampak lingkungan yang bisa membahayakan warga yang terdekat.
Hingga berita ini di terbitkan Kepala Desa Rancagong sedang sakit, awak media pun akan konfirmasi ke pemilik ternak dan dinas terkait perihal ternak kandang ayam tersebut. (Red/Kjk)
0 Komentar