Breaking News

Kecamatan Pasar Kemis Gelar Aksi Bersih Sampah Bersama DLHK Kabupaten Tangerang

Kecamatan Pasar Kemis Gelar Aksi Bersih Sampah Bersama DLHK Kabupaten Tangerang
Silogisnews.com, Tangerang,- Kecamatan Pasar Kemis bekerja sama dengan Dinas Lingkungan Hidup dan Kebersihan (DLHK) Kabupaten Tangerang menggelar aksi bersih sampah di Jalan Raya Cadas-Rajeg, tepatnya di Pengisihan Bahan Bakar SPBU Kp. Leles. kamis (5/2/2025).

Aksi bersih sampah ini dilakukan untuk menjaga kebersihan dan keindahan lingkungan di Kecamatan Pasar Kemis. Dalam aksi ini, digunakan satu alat berat excavator mini, satu truk sampah Kecamatan, dua truk sampah DLHK, dan petugas kebersihan Kelurahan Sindangsari.

"Kami berharap bahwa dengan aksi bersih sampah ini, masyarakat dapat lebih sadar akan pentingnya menjaga kebersihan lingkungan," kata Camat Pasar Kemis, H. Nurhanudin, S.IP,.

Tujuan Aksi Bersih Sampah:

- Menjaga kebersihan dan keindahan lingkungan

- Meningkatkan kesadaran masyarakat akan pentingnya menjaga kebersihan lingkungan

- Membuat lingkungan yang lebih sehat dan nyaman bagi masyarakat

>Hnd

Sumber: Kecamatan Pasar Kemis

0 Komentar

© Copyright 2022 - Silogisnews.com